Ganjar Serahkan Bantuan Senilai 1,5 Miliar Kepada PMI Jateng

MATAKHATULISTIWA (SEMARANG),– Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menyerahkan bantuan peralatan kedaruratan bencana senilai Rp1,5 miliar untuk PMI Jawa Tengah, Senin (26/12/2022). Bantuan yang diberikan antara lain perahu fiber, gergaji mesin, alat-alat dapur, peralatan safety, dan tenda darurat.

Ketua PMI Jawa Tengah Sarwa Pramana menjelaskan, bantuan peralatan tersebut berasal dari alokasi anggaran yang diberikan pemprov. Peralatan tersebut dapat dimaksimalkan PMI untuk membantu penanganan bencana di Jateng.

“Peralatan tersebut diharapkan dapat digunakan saling memperkuat satu dengan yang lain di daerah, saat terjadi bencana,” ujarnya.

Ditambahkan, bantuan peralatan yang diberikan antara lain, 21 unit perahu fiber, 41 set peralatan dapur umum, 38 unit gergaji mesin atau chainsaw, 75 set APD, sepatu boot, dan rompi, serta lima unit tenda.

“Hal ini sebagai bentuk penjabaran perintah Pak Gubernur, bahwa datang ke lokasi bencana harus sudah dengan peralatan,” tegas mantan Kalakhar BPBD Jateng itu.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *